Bagaimana Cara Mengaktifkan Komentar Google Plus di Blogger

Bagaimana Cara Mengaktifkan Komentar Google Plus di Blogger - Salah satu tantangan terbesar blogger sekarang ini adalah menjaga percakapan antara pembaca dengan admin blog. Pembaca membutuhkan lebih dari sekedar informasi yang mereka butuhkan. Terkadang mereka ingin mendapatkan sesuatu yang lebih dengan cara bertanya. Sebagai seorang blogger, kita bertanggung jawab penuh untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan yang mereka ajukan dan salah satu sarana yang bisa mereka gunakan untuk bertanya mengenai konten yang dibacanya adalah pada kolom komentar.

Sekarang, google telah mengembangkan dan mengintegrasikan kolom komentar menjadi komentar google plus kedalam platform blogger. Secara perlahan, google telah memperbaiki fungsi kolom komentar. Hal ini juga dapat melayani beberapa fungsi sekaligus. Seperti berbagi langsung melalui dashboard blogger ataupun melalui integrasi komentar google+ di blog blogger.

Contoh fungsi integrasi komentar google plus di blogger

integrasi komentar google plus untuk blogger

Cara Mengaktifkan Fungsi Komentar Google+ di Blog Blogger

Pengaturan untuk menampilkan fungsi komentar ini benar-benar sangat mudah. Tidak salah jika sekarang produk-produk google menjadi yang terpopuler sekarang ini. Untuk mengintegrasikan komentar google+ kedalam blogger, ikuti langkah-langkah berikut.
  • Pada menu dashboard blogger, cari tab Google+
  • Di bagian sebelah kanan, centang "Gunakan Google+ Komentar di blog ini ?"
  • Setelah dicentang, pengaturan secara otomatis akan tersimpan.
Mengaktifkan fungsi komentar google+ pada blogspot

Perlu anda ketahui, sebelum anda mengaktifkan fungsi ini, terlebih dahulu anda harus mengupgrade profil blogger anda menjadi profil google+. Satu lagi, fitur ini kemungkinan tidak akan berfungsi pada beberapa template blogger yang lama maupun yang terbaru. Untuk itu anda perlu menambahkan beberapa kode kedalam template.
Rekomendasi Artikel !
Baca juga artikel tentang Cara Menampilkan Komentar Blogger dan Google Plus Secara Bersamaan (Toggle System) di Blog Blogger sebagai alternatif lain untuk menggabungkan keduanya.

Masalah Privasi

Anda tidak perlu mengkhawatirkan tentang privasi komentar dengan ID google plus, karena google telah menyempurnakannya. Misalnya pilihan untuk mengontrol kepada siapa harus berbagi komentar. Jadi pada dasarnya komentar yang mereka terbitkan bisa mereka kontrol sepenuhnya agar privasi mereka benar-benar terjaga.

Unknown
Unknown

8 comments:
Write comment
  1. owh baru tau aku gan,,makasih infony...mampir juga yaa ke blog ku serbaserbipaman.blogspot.com

    ReplyDelete
  2. artikelnya sangat bermanfaat, mampir juga ke blog saya ya
    blog.giribig.com
    giribig.com
    idcheat.com

    ReplyDelete
  3. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  4. Wow! Fantastic post.Thanks for sharing with your great information....We are providing the professional high-quality and cheap price at image manipulation,,,you can visit my website image manipulation service . Thanks again

    ReplyDelete